Satlantas Polresta Bogor Kota Sapa Pelajar SMK Telekomedika

    Satlantas Polresta Bogor Kota Sapa Pelajar SMK Telekomedika

    KOTA BOGOR - Satlantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar menyelenggarakan kegiatan Police Goes to School di SMK Kesehatan Telekomedika Jalan Veteran Bogor Tengah.

    Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso, bahwa kegiatan rutin menyambangi sekolah-sekolah di Kota Bogor harus terus dilaksanakan.

    Kanit Kamsel Polresta Bogor Kota Iptu Kustriasih membacakan amanat Kapolresta Bogor Kota, memberi pesan agar para siswa dan siswi senantiasa menghindari perilaku negatif kenakalan remaja hingga mengarah tindak pidana.

    "Kami hadir sebagai bentuk asistensi dan pengawasan agar tidak terjadi gangguan kamtibmas yang timbul dari kenakalan remaja, " ujar Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso melalui Kasat Lantas Kompol Galih Apria.

    Setiap Minggu para pejabat di lingkungan Polresta Bogor Kota diperintahkan untuk berkunjung ke sekolah-sekolah.

    "Semoga tidak ada lagi kenakalan dan tindak pidana yang dilakukan oleh pelajar, " tutup Kasat Lantas Kompol Galih Apria.

    polresta bogor kota
    Sjah Nur

    Sjah Nur

    Artikel Sebelumnya

    Cara Bhabinkamtibmas Gudang Monitoring Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Kepadatan Lalu Lintas, Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas Bubulak Sambangi Satuan Pengamanan Perumahan, Untuk Turut Serta Menghimbau Kepada Warga Untuk Wujudkan Situasi Kamtibmas Yang Aman Dan Damai
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Kapolsek Bogor Barat Pimpin Langsung Pengamanan Jalur Keberangkatan dan Kepulangan Suporter Bola
    Jual Tembakau Sintetis Seorang Remaja ditangkap Sat Narkoba Polresta Bogor Kota

    Ikuti Kami